Rabu, 14 Maret 2012

cukup dengan hal sederhana ini sayang !

Aku lebih suka melakukan hal yang paling sederhana ini denganmu, seperti aku yang selalu bisa menyempatkan waktuku untuk menemani dirimu makan, membuatkan teh hangat di cangkir birumu,duduk diteras rumah dan bercerita banyak hal denganmu,memandangi lama wajahmu,memperhatikan detail amarahmu lalu dengan sendirinya kau berdiam diri dan kembali merayuku dengan kata “maaf”.
Aku lebih suka melakukan hal yang paling sederhana denganmu, kamu tak perlu membahagiakanku dengan cara yang mahal seperti mengajakku keacara dansa dan dinner di resto mahal dan elite itu. Cukup kamu menemaniku mendengarkan lagu klasik atau jenis music apa saja lalu kita berdansa bersama dibawah malam yang hampir lelap, Cukup kau mengajakku makan di emperan jalan atau memintaku untuk memasakan makanan kesukaanmu yang rasanya pedas seperti kesukaanmu. Itu lebih dari indah bukan??

Kamu tak perlu membahagiakanku dengan cara yang mahal, seperti mengajakku jalan-jalan seharian berkeliling mall,distro,nonton bioskop,berkarokean dan hal mahal lainnya. Cukup kamu menemaniku berlama-lama berjalan di pinggir pantai,kita berjalan bergandengan tangan sambil menunggu matahari itu terlelap di ufuk barat. Cukup kamu mengajakku menonton film dvd lewat laptopmu atau cukup kau memainkan alat music apa saja dan menyanyikan beberapa lagu sederhana untukku.
Kamu tak perlu membahagiakanku dengan cara yang mahal, dengan memperlakukanku seperti wanita-wanita di film-film itu yang mengharuskan membahagiakan cinta dengan menghadiahkan aku barang-barang yang harganya mahal, dan sebagainya.. TIDAK !! aku tak seperti mereka ! aku tak pernah menuntut keberadaanmu untuk membahagiakanku dengan hanga yang mahal,aku tak pernah memintamu untuk menjadi pria dalam film korea yang harus tampil keren setiap harinya dan kesana kemari berpenampilan ala boy band.. TIDAK ! aku mencintaimu, itu alasan yang paling cukup untuk kukatakan padamu saat kau bertanya tentang hatiku..

Kamu tak perlu pula membahagiakanku dengan cara yang mahal sayang, mengajakku berlibur di negara seberang sana lalu menyuruhku meminta apa saja yang ku mau.. TIDAK SAYANG !
Aku menginginkan hal seperti ini, sederhana saja sayang.. kau menemaniku setiap saatnya dan aku juga demikian. Kau mendengar segala ceritaku dan aku kan mendengar segala apa yang akan kau ceritakan padaku. Kau cukup membuatku menunggu kau pulang,tidur berlama disampingmu,merangkul bahumu,bersandar di dadamu lalu tidur bersama nafas sendumu. Kau cukup berlaku manis dihadapanku tanpa rekayasa dan merasakan segala yang kuberi untukmu.
Romantis bukan?? Yah... aku suka kamu, kamu yang romantis..kamu yang selalu menggetarkan hatiku saat baru semenit memandang wajahmu,senyummu dan setiap detail kata-katamu. Aku suka kamu. Tapi sayang, cukup kamu tahu kau tak perlu membahagiakanku dengan cara yang mahal. Aku mencintaimu dengan cara seperti ini. Sederhana yah sederhana.. lihatlah mengapa aku mencintaimu sampai sekarang ini. karena kesederhanaanmu.

24 komentar:

  1. dengan setangkai bunga mawar merah di tangan
    aku berlutut depan kamu...
    oooh aiinizza
    maukah kamu???
    ...
    ...
    maukah kamu Follow back aku
    aku dah follow kamu nih
    hihihi

    label nya fiksi???...
    ada ga si wanita yang beneran seperti ini zaman sekarang????
    kalau ada kasi tau ya kawan...
    hehe (ngarep) tapi serius
    ...

    BalasHapus
  2. hohohoh sebenarnya kali ini aku ngk nulis fiksi tapi lebih ke pengen hati sendri ngmongin segala macam ini someone :)

    thanks untuk follownya yah, sgra follow back ^^
    pasti ada kok wanita yang seperti ini, tapi itu limed edition bang :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. hmmm limitted edition yahh...
      harus buru2 hanting berarti yah...
      kalau kehabisan ntar bisa-bisa ku nangis sampe guling-guling...
      (jiaah lebayyy ya)

      Hapus
  3. Aku mencintaimu dengan sederhana....
    kayak puisi Sapardi Djoko Damono ya :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. oya?? aku belum pernah baca puisinya.
      tapi satahu aku banyak org yg make kata sederhana makanya keinspirasi smpai disini :)

      Hapus
  4. Aku lebih suka yang sederhana karena disana aku bisa berjalan apa adanya... hehe.. nyambung ngga??

    dari hati nih sepertinya #eaaa..

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup nyambung kok ^^ karena sederhana itu lebih sederhana ngk ada unsur rekayasa dan sbgainya.. #andai yah..

      Hapus
    2. jangan berandai tapi di wujudkan #plaaak

      Hapus
  5. yang penting jadi pendengar setia curhatku aja dah cukup kok . . . . whwhwhwhhwhhh

    BalasHapus
    Balasan
    1. hohohoho okeh okeh.. itu juga bagian dari sederhana bukan?? :)

      Hapus
  6. indah sekali... dan penuh makna... aku juga suka cara-cara sederhana namun membahagiakan. :)

    makasih ya atas silaturrahminya, aku follow yaaa... :) thanks.

    BalasHapus
    Balasan
    1. makasih mbak.. terima kasih untuk follow backnya yah.. salim :)

      Hapus
  7. duh, kelihatan nya tulus banget ya niza,

    semoga mas abi nya tahu bahwa beginilah cara niza mencintai mas abi....so sweet...

    meskipun hanya hal sederhana, tapi jika di lakukan bersama orang tercinta rasanya memang sangat menyenangkan niza....( pengalaman pribadiku nih...hehe)

    BalasHapus
    Balasan
    1. hihihi jadi malu ^^
      yah bun, bun pasti lebih tau dgn hal seperti ini.. sederhana itu sja yg dimau karna pasti ngk semua lelaki kan bisa nglakuin hal yg sederhna sperti ini untuk wanitanya.. jadi yah bun sy kadang-kadang sllu tersabotase dgn keinginan sy agar 'dia' bisa jadi pria dalam cerita fiksi saya. bukan memaksa tapi ini keinginan yg baik dn tanpa menggunakan biaya :) #loh kok jdi curhat ke bun yah.. hahahaha

      Hapus
  8. Balasan
    1. apa yah.. kamu maunya apa? aku juga bigung ini apa..hahaha

      Hapus
  9. yang sederhana itu justru luar biasa....salam kenal main ke blog ku ya

    BalasHapus
  10. wihi .. buat pacarnya ye .. :D
    aha,
    co cweet beudd*muntah
    gua follow ah ..
    fobek ye neng, biar bisa bersilaturahmi gitu *cailah .. hhe
    salam kumis :)

    BalasHapus
  11. terharu saya membacanya, jadi malu sama diri sendiri... selama ini selalu sibuk sama kerjaan, sampai lupa dengan hal2 sesederhana ini. trims sobat atas sharingnya :)
    btw jika berkenan silakan mampir di blog sy, trims :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya thanks untuk kunjungannya sob.. segera berkunjung :)

      Hapus

selesai membaca, ayo tinggalkan kritik dan saran teman-teman :)