Jumat, 14 September 2012

Kebodohan Terbesarku


Kita berdua ini lucu, sama-sama saling menyukai tapi sama-sama mahir menyimpan perasaan untuk tak saling mengetahui. Entahlah karena apa kita seperti ini tapi yang pasti kita sedang bermain dua peran yang sama-sama saling menguji rasa sampai dimana kita tetap bertahan diam seperti ini atau do it ! (nanti).

Contohnya, seperi hal sederhana yang bisa kita lewati bersama, kamu selalu memasakan sup bakso untukku saat weekand tiba dan sebagai ucapan terima kasihnya yang kukatakan pasti hanya kata ‘Hm, ya lumayanlah rasanya’

Jika sudah berkata seperti itu pasti kamu akan cemberut lalu merampas supnya dan berkata ‘Aku nggak akan masak sup bakso lagi buatmu !!’ dan itu sudah kalimat ke-25 kali kamu mengatakannya dan sampai sekarang kamu masih bersedia memasakan sup bakso untukku.

Hanya saja kamu tak pernah tahu kan ? tiap kali kamu marah dan pergi kedepan meninggalkanku sendirian dimeja makan aku pasti akan melanjutkan menghabiskan supnya karena kamu tahu rasanya sup ini lebih enak dibandingkan aku harus duduk 15 menit menikmati sup bakso diresto nyiur yang terkenal itu dan juga pernah aku mengajakmu kesana. Jadi ketahuilah.. aku hanya kesulitan saja mengungkapkan kalimat yang memujimu karena dengan begini saja jantungku sudah mulai berdetak tak karuan dan aku sadar ini salah satu kebodohan terlucuku saat jatuh hati pada wanita cantik sepertimu.

‘Kamu sudah pernah dengar lirik lagunya Endah N rhesa ? yang judulnya When you love someone ?’ 
Katamu saat kita sedang dalam mobil, perjalanan menuju ke rumahmu. Aku menggeleng saat menjawabnya, seakan tak peduli dengan apa yang kamu bicarakan. Hm, sebenarnya bukan tak peduli tapi aku sedang berkosenterasi agar kamu tak cepat menebak bahwa saat dikantor lagu yang sering kuputar berkali-kali itu adalah lagu When you love someone dan sialnya sepanjang jalan menuju rumahmu kamu menyanyikan bagian reff lagu itu dengan alasan agar aku bisa tahu lagunya seperti apa..

When you love someone just be brave to say
That you want him to be with you
When you hold your love
Don’t ever let it go
Or you will loose your chance to
Make your dreams come true.

Hahaha.. 20 menit terpanjang adalah saat mendengarmu menyanyikan lagu itu dan Ahh.. rasanya seperti sedang ditampar oleh perasaanku sendiri karena setiap lirik lagunya semua tentang kita bukan ? Lagi-lagi kebodohan terlucuku harus saja hadir disaat seperti ini. Ya, aku kesulitan mengungkapkannya. Dan kamu tak pernah menyadarinya.

Dan sekarang aku menyesalinya dan ini adalah kebodohan terbesarku. Mengapa ? aku terlambat memberitahukan padamu tentang adanya perasaanku saat ini dan pada akhirnya ada sosok Pria hebat yang datang dan mengambil perasaanmu begitu saja dariku.

Lucunya saat kamu memberitahukan hal itu padaku yang ada aku langsung saja menangis dihadapanmu, mencoba memelukmu untuk yang pertama kalinya lalu hanya bisa berucapa 'Aku ikut bahagia'. itu salah satu kata yang sungguh tak masuk akal untuk ku ucap tapi sudahlah tak apa, ini bukan kesalahanmu atau Pria itu, tapi ini kesalahanku yang selalu menundah waktu untuk mengungkapkannya padamu.

Hatiku sakit, sungguh. Tapi akan jauh lebih sakit jika aku terus berlama-lama duduk disampingmu seperti sekarang ini lalu mendengarkanmu berbicara tentang hebatnya kekasihmu itu yang begini dan begitu.
Aku ingin pulang dulu, nanti saat kesedihanku sudah luntur seiring berjalannya waktu dan nanti jika hatiku sudah siap mendengarkan ceritamu yang isinya semua tentang Dia, baru aku akan menemuimu dan dengan senang hati akan mendengarkan apa yang kamu ceritakan. Tapi sekarang maaf, jangan dulu. Aku belum cukup kuat menerimanya.

11 komentar:

  1. Jadi inget novel daun yang tak pernah membenci angin..
    sampe sekarang Nay belom tau, kenapa ya cowok susah banget ungkapin perasaannya. apa mba tau? :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jika aku juga tahu nay, aku juga ngk akan dibuat nunggu untuk hal seperti ini :)

      Dan mungkin faktor utamanya mereka takut ditolak. tpi Pria sejati kan ngk kan ngrasa takut sma yg namanya proses penembakan :)

      Hapus
  2. Susah juga jika ane berada seperti posisimu. Sifat kurang PeDe yang membuat kita malu mengungkapkan.

    BalasHapus
  3. Hmm.. kalau aku pasti sudah dari dulu2 ku ungkapkan hahaha...

    Bagus ceritanya. Mengalir dengan indah :)

    BalasHapus
  4. gengsi ya kalo cowok ngomong ato memuji. Javas juga gak tahu, knp ada gengsi buat memuji pasangan, tapi cowok punya ego tinggi lho.... kalo gak terbiasa, susah bener ngomongnya.
    coba ngomong bak-baik deh, biar tau yg diinginkan. :)

    BalasHapus
  5. padahal dengan sedikit pujian efeknya bisa besar ya

    BalasHapus
  6. Sangat menyesakkan.

    kadang cowok suka ngetes loh.
    sapa tau ntu ceweknya boongan?

    ayo ayo ayo!!!
    semangat

    BalasHapus
  7. walahh, cowoq itu sebenarnya gampang dibikin klepek-klepek kalo mau. tapi gimana ya, wah saya terikat kode etik untuk menyampaikannya sih, haha..
    lagian, banyak jalan lain ke Roma ding...

    BalasHapus
  8. jangan pernah ngganggep diri kita bodoh, ai.. kalo perasaan cuma elo simpen.. mending diungkapin biar keliatan pinter... hehehe

    BalasHapus
  9. hoaaaaa susahnya berterus terang kalau di dasari cinte ;D

    BalasHapus

selesai membaca, ayo tinggalkan kritik dan saran teman-teman :)